SPN - Bhabinkamtibmas Gampong anoi itam Polsek sukajaya Polres Sabang Bripka Fahrul Rozi menghadiri kegiatan pertemuan di kantor geucik dengan masyarakat Desa binaanya.
Hal itu dilakukan guna menjaga tali silaturahmi serta menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas kepada masyarakat, Selasa (09/05/2023).
Kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas tersebut sebagai upaya untuk tetap terjaganya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Sabang.
Salah satunya dilakukan dengan cara menghimbau masyarakat Gampong anoi itam untuk bersama-sama membantu Polri dalam menciptakan situasi desa yang aman dan kondusif.